Dalam rangka meningkatkan kualitas pengelolaan dokumentasi dan informasi hukum, Pemerintah Kabupaten Purworejo melalui Bagian Hukum Setda pada Tahun Anggaran 2022 melaksankan pembinaan dan pelatihan teknis kepada admin pengelolaa website pemerintah desa yang dilaksanakan dua hari mulai tanggal 26 Oktober 2022 sampai 27 Oktober 2022. Kegiatan tersebut diikuti oleh 48 Desa sekabupaten Purworejo yang website desanya dinilai aktif. Untuk wilayah Kecamatan Pituruh diwakili oleh Desa Ngandagan dan Desa Pituruh.
Dalam Kegiatan tersebut disampaikan materi oleh Narasumber dari :
Hari Rabu, 26 Oktober 2022 di Ruang Arahiwang :
1. Rahayu Slamet, S.T., M.Eng, Kabid Pembiayaan dan Pengelolaan Layanan Kota Cerdas Dinkominfostasan Purworejo.
2. Hayono Widyastomo, SH, MH, Koordinator Peraturan Perundang-undangan Biro Hukum Setda Provinsi Jawa Tengah.
Hari Kamis, 27 Oktober 2022, di Ruang Otonom :
1. Drs. Bambang Susilo, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kab. Purworejo
2. Bagas Adi Karyanto, S.Sos, MM, Kabid Administrasi Pemerintahan Desa pada Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak serta Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kab. Purworejo.
3. Sugiyanto, Pengadministrasi Data Penyajian dan Publikasi pada Bagian Hukum Setda Kab Purworejo
Diharapkan setelah pelatihan ini desa desa bisa berperan aktif dalam publikasi produk hukum desa melalui media website. sehingga bisa dengan mudah diakses oleh publik.